Tiket Masuk Kebun Teh Gunung Gambir Jember Dan Info Hari Ini

Moci

Sekitar 2 jam kami menyusuri bukit demi bukit sehingga perutpun menagih janjinya dengan menyuruh kami untuk melakukan ativitas paling penting di dunia ini yaitu makan, langkah demi langkah mengantarkan kami pada tempat semula dan langsung menuju tempat maka dengan lokasi berada di atas tebing sehingga pemandangan luas kebun teh dapat terlihat dengan jelas.
Dengan memasan nasi pecel seharga 10 ribu saja di tambah minum es teh 4 ribu dan kopi 4 ribu menemani sesi bersantai kami dengan duduk dikursi panjang sambil memandang dan menatap masa depan nan jauh disana, tak lama kemudian hujunpun turun membasahi para wisatawan yang masih asyik foto selfi ditengah perkebunan dan memaksa mereka untuk lari mencari tempat berteduh.
Cukup lama kami menghabiskan waktu istirahat sehingga jam menunjukkan pada 14:30 hingga akhirnya memutuskan untuk pulang namun aku masih penasaran pada  jalan menuju gunung gambir ini, untuk mengobati rasa penasaranku akupun bertanya pada pemilik tempat makan tersebut dan menanyakan’ pak jalan ini tembus kemana ? bapak itu menjawab ‘ jalan ini tembus ke Probolinggo dengan melintasi jalur pegunungan.
Akupun berpikir ingin menelusuri jalan tersebut tapi waktu yang tidak memungkinkan lagi akhirnya keputusan kami untuk lanjut pulang saja, tidak seperti waktu berangkat kami pulang dengan kecepatan rendah sambil menikmati suasana pegunungan yang belum kami hirup saat berangkat.

Tiket Masuk Kebun Teh Gunung Gambir Jember Dan Info Hari Ini

Oh iya bagi kamu yang ingin berlibur ke Kebun teh gunung Gambir sebaiknya untuk mencari info gunung gambir hari ini karena tidak menutup kemungkinan terjadi penutupan sementara apalagi bertepatan dengan covid 19 yang selama ini masih belum berahir secara keseluruhan, untuk mendapatkan info tersebut dapat kamu cari di media kabar atau internet yang menyajikan info terbaru hari ini seperti pada aerikel ini.
Dan sangat mungkin jika gunung gambir ditutup guna mencegah membeludaknya pengunjung, namun aku rasa untuk sekarang ini pesona kebun teh gunung gambir sudah dibuka kembali karena melihat dari pengunjung yang berdatangan sehingga sangat ramai bahkan area parkir tidak dapat menampung kendaraan yang baru saja datang.
Untuk menghindari keramain lebih baik berkunjung pada hari biasa agar tidak rebutan foto sehingga bisa menikmati liburan dengan sangat syik dan tidak terusik oleh orang sekitar.

Adakah kolam renang gunung gambir

Pada awal kami sampai menemukan tulisan yang menandakan adanya kolam renang gunung gambir tapi entah dimana lokasinya, memang kami sengaja tidak menelusuri kolam tersebut karena niatan kami hanya berwisata di kebun teh saja namun bagi kamu yang masih penasaran pada lokasi kolam tersebut dapat menanyakan pada penduduk atau orang yang berjualan di area parkir dan yang ada di pinggir jalan menuju jempatan layang.
Kesimpulan yang kami dapatkan dalam berkunjung ke kebun teh gambir sangatlah menghibur kami terlihat bahagia dari beberapa foto yang kami ciptakan menunjukkan kebahagian dan rasa yang tidak seperti biasanya, maka sangat bagus bagi yang bekerja dikantor untuk sejenak berlibur ke alam hijau seperti kebun teh ini.
Mungkin yang kami ketahui kebun teh yang ada dijember ini sangatlah sedikit dan itupun tidak dijadikan tempat wisata sehingga Kebun teh Gunung Gambir adalah tempat satu-satunya untuk berlibur di alam luas dengan pemandangan hijau area perkebunan.

Gunung gambir buka jam berapa

Untuk waktunya sendiri dibuka selama 24 jam tapi jam kunjungan umum dari pagi sampai sore hari saja, dan mungkin saja ada yang menginap disana atau istilahnya camping dengan bermalam menikmati alam pegunungan.
Itulah info yang kami dapat dari pengalaman yang telah kami lewati pada hari minggu tanggal 25 Oktober 2020, apabila artikel ini tidak sama dengan keadaan sekarang mungkin pihak wisata gunung gambir sudah melakukan perubahan untuk menambah kesan terbaik dalam melayani wisatawan, cukup sekian artikel ini semoga dapat memberi manfaat bagi mereka dan kamu yang ingin berkunjug kesana.

Bagikan:

Tags

Leave a Comment