Di samping ingin itu ia pun takut kalau dearhee dan harus dirawat di rumah sakit lagi. Baginya makin besar keinginan makan rujak makin besar kekuatan sakit. Penyelesaian konflik ini asal ada yang berkepentingan mau meninggalkan atau mengagalkan apa yang disenangi atau menerima hal yang tak disenangi.
3. Konflik atau pertentangan antara dua hal yang sama-sama tak disenangi. Misalnya seorang prajurit yang berada di medan perang, bilamana maju atau menyerang terus ia akan mati karena dalam posisi yang menghawatirkan. Bila ia mundur atau lari, berarti ia menghianati sumpah prajurit serta takut kepada hukum militer. Hal ini berhubungan tak ada pilihan maka tinggal menyerah, waspada sebab keduannya tidak dapat dihindari.