Adapun menyesuaikan ukuran dan posisi video animasi dengan slide bisa membuat slide judul lebih rapi dan estetis. Video animasi juga tidak akan mengganggu elemen lain yang ada di slide, seperti teks, logo, atau gambar. Jadi, jangan sampai video animasi kamu terpotong, tersembunyi, atau terlalu dominan di slide.
3. Tambahkan Teks, Logo, atau Gambar Lainnya di Atas Video Animasi
Selanjutnya, kamu bisa menambahkan teks, logo, atau gambar lainnya di atas video animasi. Dengan menambahkan elemen-elemen ini, maka akan membuat slide judul lebih informatif dan menarik.
Kita bisa menambahkan teks yang berisi judul presentasi, nama kamu, atau slogan. Selain itu juga bisa menambahkan logo yang berisi identitas, institusi, atau produk milik sendiri.