Tips dan Trik Memilih Template Origami
Meski menawarkan banyak keunggulan menarik, tentu ada baiknya kamu mempertimbangkan beberapa hal penting sebelum memutuskan menggunakan template powerpoint ini. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.
1. Pertimbangkan Tema dan Tujuan Presentasi
Sebelum memilih template origami, pertimbangkan dulu tema dan tujuan presentasi yang akan kamu buat. Pasalnya, terdapat beragam jenis origami, maka pastikan untuk memilih yang paling relevan dengan materi yang akan dibahas. Hal ini akan membuat presentasi jadi lebih fokus dan konsisten.
2. Pilih Warna Templatenya dengan Bijak
Selanjutnya, jika kamu memilih template origami, jangan sampai warnanya terlalu mendominasi atau malah membuat teks tidak terbaca. Pilihlah template dengan warna-warna soft dan lakukanlah kombinasi warna kontras agar tulisan tetap terlihat.