Pondok pesantren yang masih belum terkenal dan tidak pernah dilirik oleh pemerintah mereka membangun dengan dana milik pribadi atau pengasuh pesantren tersebut, bahkan mereka para santri melakukan penggalangan untuk donasi pembangunan pesantren dengan meminta sumbangan pada orang tua santri atau ada dermawan yang memang bersedia membantunya, oleh sebab itu banyak pesantren yang masih belum mampu untuk membangun untuk kepentingan pesantren itu sendiri.
Pesantren bisa saja meminta bantuan pada pemerintah atau orang yang mampu dan banyak harta baik dengan sukarela langsung membantu atau dengan mengajukan pada orang yang mampu tersebut, nah jika mengajukan bantuan tentunya harus menggunakan surat yang tertulis secara resmi layaknya proposal pembangunan, dan hal ini sudah banyak dilakukan sejak dahulu, maka dari itu triprofik membagikan contoh kata kata ajakan donasi untuk dibuat secara mudah dan cepat.
Kata-kata untuk donasi pembangunan pondok pesantren
PANITIA PEMBANGUNAN MASJID PONDOK PESANTREN
MIFTAHUL ULUM
Kp. Karangmanggu RT.05 RW.04 Ds.Sindangraja Kec. Maesan Kab. Bondowoso
Nomor : 02/PP MIA/2022
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Bantuan Donasi
Kepada
Yth. Para Dermawan
Di
Tempat
Assalamu’alikum Wr. Wb.
Teririrng Bismillah dan Alhamdulillah Shalawat serta salam semoga terlimpahkan kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW, kepada keluarganya, sahabatnya dan sampai kepada kita semua. Amiin.
Dalam upaya meningkatkan ukhuwah islamiyah kepesantrenan, kami selaku Panitia Pembangunan Masjid Pondok Pesantren Miftahul ulum merencanakan untuk membangun sebuah masjid berukuran 10 m x 10 m (dalaman) yang terletak di Kampung Karangmanggu RT.05 RW.04 Desa Sindangraja Kecamatan Maesan Kabupaten Bondowoso Jawa Timur, dengan anggaran sebesar Rp. 200.500.000,-. (Dua ratus juta limaratus riburupiah)
Sehubungan dengan maksud diatas kami Panitia Pembangunan Masjid Pondok Pesantren Miftahul ulum memohon bantuan dari para dermawan, demi terwujudnya cita-cita kami dalam rangka meningkatkan tali ukhuwah islamiyah yaitu pembangunan masjid khususnya di Kecamatan Maesan pada umumnya di Kabupaten Bondowoso.
Tanpa mengurangi rasa hormat, kami segenap kepanitiaan pembangunan masjid, memohon kepada para dermawan untuk dijadikan bahan pertimbangan atas maksud kami diatas. Dan atas segala bantuannya kami ucapkan Jazakumullohu Khoirujaza Piddunya Walakhiroh.
Semoga bantuan dana tersebut bisa menjadi amal jariyah untuk sekarang dan seterusnya dan kami ucapkan banyak terimakasih karena telah membantu pondok pesantren kami yang membutuhkan pembangunan dibagian masjid.
Itulah broadcast untuk donasi pesantren dan masjid semoga bisa menjadi contoh yang baik dan berguna bagi yang membutuhkannya, jika ada kesamaan baik dalam penulisan nama dan tempat maka hal itu hanyalah kebetulan belaka, dan tidak ada niat kami untuk memakai nama yang kebetulan sama dengan nama orang atau tempat tertentu.