Triprofik.com-contoh surat gadai tanah dan rumah bermaterai sederhana word-Kebutuhan seseorang tidaklah sama dengan yang lainnya sehingga dengan sangat terpaksa menggadaikan barang yang paling berharga seperti tanah sekaligus rumahnya, hal tersebut memang sering terjadi, entah kebutuhan tersebut dengan tujuan membangun sebuah usaha atau membayar hutang, tapi keputusan tersebut menurut kami sangatlah membahayakan kondisi keuangan dan finansial yang sedang anda jalani, karena dikhawatirkan tidak dapat membayarnya kembali, tapi kami doakan anda yang sedang mengalami hal ini dapat melewatinya dengan baik, aamiin.
Seperti yang telah kami terangkan dalam artikel yang membahas surat gadai mobil, yang mana sistem gadai ini sudah ada sejak jaman kolonial belanda sehingga masih aktiv sampai sekarang dan diresmikan oleh negara sendiri yang ditangani oleh pihak BUMN, kantor gadai yang hampir ada dalam setiap kecamatan tersebut adalah tempat pegadaian paling sering dikunjungi oleh orang-orang yang berkepentingan dalam menggadaikan barang atau tanah mereka seperti yang akan kami jelaskan dalam artikel ini.
Setiap perusahaan atau kantor pegadaian pastinya sudah menyediakan contoh surat gadai tanah sederhana bahkan mereka sudah mempunyai format surat yang telah ditetapkan oleh sistem yang berlaku, namun kami akan membuat contoh tersebut agar anda yang kebetulan sedang melakukan sistem gadai ini dalam konsep pribadi atau perorangan dapat membuat surat gadai secara resmi dan berlaku dimata hukum.
Selain kami menyediakan dalam format teks yang akan kami tuliskan diartikel ini, kami juga menyediakan dalam format doc atau pdf yang dapat didownload surat perjanjian gadai tanah doc agar anda mendapatkan file utuh dengan tulisan rapi dan masih asli sehingga tidak perlu melakukan pengeditan terlalu banyak.
![]() |
contoh surat gadai tanah dan rumah bermaterai sederhana word |
Berikut ini contoh surat perjanjian gadai tanah word
Yang bertanda tangan di bawah ini:Nama: Iwan sanusiUmur: 30 TahunPekerjaan: swastaAlamat: Jalan Bondowoso jember nomor 45 maesan rt 5 rw 10Selanjutnya disebut PIHAK PERTAMANama: MutawakkilUmur: 25 TahunPekerjaan: WiraswastaAlamat: Jalan Sukowono, RT 12, RW 05, Desa Sumber pakem, Kecamatan Maesan, BondowosoSelanjutnya disebut PIHAK KEDUADengan surat ini, pada hari Minggu 26 Februari 2022, PIHAK PERTAMA telah menggadaikan tanah dan rumah seluas 25 hektare kepada PIHAK KEDUA.PIHAK KEDUA telah menyepakati dan memberikan uang kepada PIHAK PERTAMA sebesar Rp50.000.000,- (lima puluh juta ribu rupiah).Berkaitan dengan keterangan-keterangan tersebut di atas, kedua belah pihak sepakat dan menyetujui untuk mengadakan Perjanjian Gadai. Atas dasar syarat dan ketentuan sebagai berikut:Pasal 1: KesepakatanPIHAK PERTAMA dengan ini sepakat untuk menggadaikan tanah seluas 25 hektare di desa maesan, Kecamatan Bondowoso, Bondowoao, Jawa timur, kepada PIHAK KEDUA.Pasal 2: Objek GadaiObjek penggadaian berupa tanah dan rumah dengan sertifikat Hak Milik Nomor 52642 yang terletak di Desa Maesan, Kecamatan Bondowoso, Bondowoso, Jawa Timur dengan luas tanah 25 hektare.Pasal 3: Serah TerimaPada saat surat perjanjian ini ditandatangani, PIHAK PERTAMA menyerahkan sebuah tanah kepada PIHAK KEDUA dan PIHAK KEDUA menerima penyerahan itu sesuai kondisi yang nyata pada hari penyerahan tersebut.Pasal 4: Jangka WaktuPerjanjian gadai ini dilangsungkan untuk jangka waktu 2 (dua) tahun terhitung sejak minggu 26 Februari 2022 dan berakhir pada 15 September 2024.Perjanjian atau surat gadai ini berlaku sejak tanggal perjanjian ini ditandatangani sampai PIHAK PERTAMA hendak membayar dan melunasi atau menebus objek gadaiannya.Pasal 5: Ketidak sanggupan MembayarApabila PIHAK PERTAMA belum bisa menebus tanah( tidak sanggup ) tersebut sampai waktu yang disepakati, maka PIHAK PERTAMA memberi kuasa penuh kepada PIHAK KEDUA untuk menjual tanah miliknya.Hasil penjualan menjadi hak PIHAK PERTAMA setelah dikurangi kewajiban pembayarannya yang masih tersisa.Demikianlah surat perjanjian ini dibuat dan ditandatangani pada hari minggu 26 Februari 2022 dalam kondisi sehat dan tanpa paksaan dari pihak manapun.PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA(_____________) (_____________)Saksi-saksi:FadliAAN Candra winataYuyun fuyun
Itulah contoh surat gadai tanah dan rumah bermaterai sederhana word dan juga dapat dibuat contoh surat gadai tanah sawah. Dalam contoh diatas adalah penulisan yang baik dalam transaksi perjanjian surat gadai, bila terdapat kesamaan baik nama tempat, nama orang dan nama yang berkepentingan dalam contoh tersebut, semua hanyalah kebetulan semata dan tidak ada sangkut pautnya dengan orang yang benar-benar melakukan surat perjanjian gadai.
Demikianlah kami akhiri artikel ini semoga dapat membantu anda yang sedang membutuhkannya.