Sensasi Menginap Di Omah Kayu Malang dan Informasi Tiket Masuk

Moci

Foto by Istagram @aangananta
Triprofik.com Malang memang tidak ada habisnya untuk di explor, wisata dikota Malang ini memang menjadi rajanya parawisata, begitu lengkapnya di kota ini, semua bentuk liburan dan tempat wisata mulai dari yang alami hingga wahana buatan juga ada disini, dan Malang merupakan kota terbesar kedua di jawa timur setelah Surabaya.
Omah kayu adalah sebuah tempat penginapan yang unik dengan desing kayu yang sangat kuat, sehingga tidak usah khawatir akan hal yang berbahaya, sensasinya yang berada diatas gunung banyak dan merupakan tempat para layang beraksi.

Omah Kayu atau Rumah kayu dalam bahasa Indonesia-nya, yang mana rumah ini berada diatas gunung dan masih berada di atas pohon juga, akan menambah suasana lain di tempat ini, omah kayu hanya ada 6 Unit, 4 unit untuk penginapan non keluarga dan 2 bagi yang mau menginap dengan pasukan keluarganya.
Berlibur digunung apalagi sambil menikmati bermalam digunung tanpa menggunakan tenda itu cukup mustahil yaa, nah kalau ini menginap digunung sudah disediakan tempat penginapan yang begitu unik dan sangat lengkap pula, dari kamar mandi biasa sampai kamar mandi air hangat loh.
Karena suasana dipegunungan begitu dingin, jadi sangat pas nih, tempat ini dilengkapi dengan pemandian air hangat, sangat membatu bagi kamu yang tidak kuat menahan mandi dengan air dingin, apalagi diatas gunung, pasti dinginnya nambah 2 kalilipat.
Rumah kayu ini terbuat dari kayu yang tersusun rapi dan juga sangat simple dan elastis, bahan yang digunakan adalah kayu ekaliptus yang memang kuat dengan daya tahan tertentu, pastinya kamu akan aman menginap omah kayu ini.
Selain rumah kayu dibuat untuk penginapan, kamu juga bisa kok foto-foto dibalkon dan diruangan Omah kayu ini, asalnya tidak disewa orang ya, nyari yang kosong aja untuk spots foto-fotonya.
Sekarang sudah banyak kan, foto beredar baik itu di Istagram atau media sosial lainnya yang menyajikan pemandangan berfoto dirumah kayu ini, jadi kapan kamu berkunjung kerumah kayu ini.
Lokasi Omah kayu
Lokasi rumah kayu berada di   Gunungsari, Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur 65337. Medan untuk menuju ke lokasi cukup menantang dan jalanan menanjak dan berkelok, layaknya jalanan pegunungan pada umumnya, bagi kamu yang ingin berkunjung keomah kayu ini, harus serba hati-hati dan bila memakai sewa mobil dengan supirnya, carilah yang memang asli berpengalaman tentang medan jalan yang sempit dan bergejolak.

Bagikan:

Tags

Leave a Comment